POLRES TUAL Gelar Operasi Zebra Salawaku 2024 Selama 14 Hari
Tual, Liputan 21.com - Polres Tual akan melaksanakan Operasi Zebra Salawaku 2024 selama 14 hari, mulai dari tanggal 14 hingga 28 Oktober 2024. Sabtu, 12/10/2024
Operasi ini bertujuan untuk menciptakan kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) serta mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Tual.
Sasaran dari razia operasi ini meliputi beberapa pelanggaran, antara lain:
1. Pengendara yang tidak menggunakan helm.
2. Pengemudi yang tidak mengenakan sabuk pengaman.
3. Penggunaan kendaraan tanpa surat atau kendaraan bodong.
4. Pengendara yang tidak membawa SIM dan STNK.
5. Kendaraan dengan knalpot bising (brong).
6. Pengendara yang melawan arah.
7. Pengendara yang mengonsumsi minuman keras (mabuk).
8. Dan pelanggaran lalu lintas lainnya.
Kapolres Tual, AKBP Adrian Soeharto Yonathan Tuuk, S.I.K., M.H. menghimbau kepada masyarakat Kota Tual serta Malra agar tertib berlalu lintas untuk menghindari razia yang dilakukan selama operasi tersebut.
Seluruh masyarakat diharapkan dapat berpartisipasi dalam menjaga keselamatan di jalan raya demi terciptanya lingkungan yang lebih aman dan nyaman dalam berkendara. (Kef21)
0 Komentar