Tual, liputan 21.com – Wali Kota Tual, Ahmad Yani Renuat, Wakil Wali Kota, Amir Rumra, dan Pj Sekda, Fahri Rahayaan, menghadiri kegiatan reses kedua Anggota DPRD Provinsi Maluku, Hasyim Rahayaan. Acara ini dirangkaikan dengan kegiatan berbagi santunan dan buka puasa bersama dengan janda serta anak yatim-piatu di Desa Mangon, Kota Tual. Selasa, 25/3/2025
Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda reses sekaligus bentuk kepedulian sosial yang digagas oleh Majelis Dzikir Al Khasyim.
Selain berbagi santunan, acara juga diisi dengan berbagai lomba keagamaan, seperti Lomba Adzan Subuh, Qasidah, Samrah, serta Pembacaan Al-Qur'an. Perlombaan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap syiar Islam, khususnya di kalangan generasi muda.
Dalam sambutannya, Wali Kota Tual, Ahmad Yani Renuat, mengapresiasi kegiatan ini sebagai bentuk pembinaan mental dan spiritual bagi masyarakat, khususnya generasi muda.
Ia menegaskan bahwa kegiatan keagamaan seperti ini harus terus didukung untuk memperkuat nilai-nilai Islam di tengah perkembangan zaman.
"Kegiatan seperti ini sangat penting untuk membangkitkan kesadaran generasi muda dalam melaksanakan ajaran Allah SWT. Kita harus terus memupuk nilai-nilai agama agar dapat menjadi pedoman dalam kehidupan sehari-hari.
Saya mengapresiasi Pak Hasyim Rahayaan yang telah mendorong kegiatan ini sebagai bagian dari pembangunan karakter generasi di Kota Tual," ujar Wali Kota.
Ia juga menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Tual siap berkontribusi dalam mendukung kegiatan serupa di masa mendatang, termasuk memberikan santunan dan beasiswa bagi anak-anak yatim yang menempuh pendidikan di pesantren.
"Kami dari pemerintah daerah siap membantu, termasuk dalam penyediaan anggaran untuk beasiswa bagi anak-anak yang ingin memperdalam ilmu agama. Semoga kegiatan ini membawa berkah bagi kita semua," tambahnya.
Acara berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan hingga menjelang waktu berbuka puasa. Santunan diberikan kepada para janda dan anak yatim sebagai bentuk kepedulian sosial.
Masyarakat yang hadir pun menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar terus dilaksanakan di masa mendatang untuk mempererat ukhuwah Islamiyah di Kota Tual. (Kef)
0 Komentar