Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Ticker

6/recent/ticker-posts

Jemaat Anugerah Langgur Gelar Beragam Kegiatan Menyambut Paskah 2025

Jemaat Anugerah Langgur Gelar Beragam Kegiatan Menyambut Paskah 2025


Langgur, Liputan 21.com – Dalam rangka menyambut Hari Raya Paskah 2025, Jemaat Anugerah Langgur melalui Panitia Hari Besar Gerejawi (PHBG) menggelar berbagai kegiatan menarik dan bermakna yang berlangsung mulai Sabtu, 12 April hingga malam puncak pada 19 April 2025.

Kegiatan diawali dengan seremoni pelepasan burung merpati oleh Bupati Maluku Tenggara, M. Thaher Hanubun, bersama Ketua Majelis Jemaat Anugerah, Pdt. Ny. M. Lekatompesy. Acara dilanjutkan dengan penekanan tombol sirine oleh Wakil Bupati Maluku Tenggara, Viali Rahantoknam, sebagai simbol dimulainya rangkaian kegiatan Paskah.

Rangkaian kegiatan diawali dengan jalan santai yang mengambil titik start di halaman Gereja Anugerah. Peserta kemudian melintasi rute yang mencakup Masjid Agung Raudhah Watdek, landmark Pemda, stadion, Perumnas, dan kembali ke Gereja Anugerah sebagai titik finis. Jalan santai ini dimeriahkan oleh iringan drum band dari SMP Budi Mulia Langgur.

Selain jalan santai, PHBG juga menyelenggarakan kegiatan sosial berupa pemeriksaan dan pembersihan telinga gratis khusus bagi Warga Gereja Senior (WGS), pembagian doorprize, serta perlombaan bertema Paskah seperti lomba baca puisi anak-anak dan lomba karaoke rohani antar unit untuk orang dewasa.

Ketua PHBG Jemaat Anugerah, Sony A. Damamain, S.STP, MPA, menyampaikan bahwa kegiatan ini dirancang untuk melibatkan seluruh warga jemaat serta masyarakat sekitar, termasuk komunitas lintas agama.

“Dalam menyambut Hari Raya Paskah, kami ingin menjadikan kegiatan ini sebagai momentum mempererat kebersamaan dan solidaritas. Tidak hanya antar jemaat, tetapi juga antar umat beragama di Langgur,” ujar Sony.

Ia menjelaskan bahwa sejumlah komunitas lintas iman turut dilibatkan, di antaranya Remaja Masjid Perumnas dan Orang Muda Katolik (OMK) Perumnas, sebagai bentuk nyata dari semangat toleransi dan kerukunan antarumat beragama.

“Harapan kami, kegiatan ini dapat berjalan lancar dan mendapat dukungan dari semua pihak. Semoga Paskah tahun ini menjadi momentum kebangkitan iman serta memperkuat tali persaudaraan lintas komunitas. Kiranya damai dan sukacita Paskah dapat dirasakan oleh kita semua,” tambahnya.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Bupati Maluku Tenggara M. Thaher Hanubun, Wakil Bupati Viali Rahantoknam, jajaran Forkopimda, anggota DPRD Maluku Tenggara, serta perwakilan dari berbagai komunitas lintas agama di Langgur. (Kef) 


Posting Komentar

0 Komentar