Sutradara Jang Tae-yoo mengaku amat berhati-hati ketika menyiapkan drama Lovers of Red Sky. Menurutnya, hal itu dilakukan untuk mencegah konflik yang menjerat sejumlah drama berlatar belakang sejarah, seperti Joseon Exorcist.
“Banyak hal saya pikirkan. Tidak seperti novel aslinya, saya akhirnya mengubah latar dari Kerajaan Joseon ke sebuah kota fiksi,” kata Jang Tae-yoo seperti dilansir Korea Times, Sabtu (28/8).
“Dari sana saya baru mengembangkan bagian fantasi drama ini,” ungkapnya.
Lovers of the Red Sky merupakan drama hasil adaptasi novel bertajuk serupa karya Jung Eun-gwol. Novel itu mengisahkan percintaan pelukis wanita bersama perwira buta.
Lovers of the Red Sky menjadi drama berlatar belakang sejarah (sageuk) terbaru di SBS. Sebelumnya, drama Joseon Exorcist terpaksa dihentikan tiba-tiba karena mendapat kritik serta komplain terkait sejarah.
Drama yang dibintangi Jang Dong-yoon itu hanya berusia dua episode. Para penonton mengkritik keras penggambaran Raja Taejong yang berhalusinasi dan membantai orang-orang Joseon yang tidak bersalah.
Tak hanya itu, drama itu juga dikritik karena dinilai mendistorsi sejarah dengan menampilkan menu-menu makanan serta peralatan makan asal China kala itu.
Para penonton melontarkan kritikan keras terhadap drama itu hingga membuat para sponsor mencabut iklan.
Tak hanya Joseon Exorcist, kekecewaan masyarakat merambat ke banyak drama, salah satunya adalah Mr. Queen yang juga ditulis Park Kye-ok. Drama komedi fantasi itu dinilai mendistorsi sejarah atas Raja ke-25 Joseon, Cheoljong.
Seperti dilansir Korea Times, warganet Korea meminta seluruh episode Mr. Queen diberhentikan dari layanan streaming.
Oleh sebab itu, Jang Tae-yoo mengatakan ia hanya menggunakan nama karakter utama di novel untuk dramanya. Namun, lokasi serta nama-nama karakter lainnya diubah serta fiksi.
“Saya bekerja keras supaya drama ini tidak mendistorsi sejarah,” ucap Jang Tae-yoo.
Lovers of the Red Sky dibintangi Kim Yoo-jung dan Ahn Hyo-seop. Drama ini juga diramaikan dengan beberapa aktor ternama lainnya, yakni Gong Myung sebagai Pangeran Yangmyun, Kwak Si-yang sebagai Pangeran Juhyang, serta Jang Hyun-sung sebagai Ahn Gyeon.
Setelah mengetahui sinopsis Lovers of the Red Sky, drama tersebut bisa disaksikan setiap Selasa dan Rabu di Viu. Sementara itu, baca liputan mendalam mengenai sageuk di sini.