Liputan21 – Sutradara Mo Wan-il mengatakan drama The World of the Married akan berbeda meski menjadi hasil remake dari serial original Doctor Foster. Beberapa aspek menjadi pembeda drama Korea itu dari serial yang tayang di Inggris pada 2015 tersebut.
Mo Wan-il mengatakan jika Doctor Foster fokus pada kehidupan pemeran utama, The World of the Married menunjukkan campuran emosi di sekitar pemeran utama dan orang-orang di sekelilingnya.
“Tidak hanya terfokus pada satu orang tapi seluruh hubungan yang ia miliki. Mulai dari pernikahan hingga orang-orang yang menikah,” kata Mo Wan-il.
Hal tersebut kemudian yang mendasari hasil remake tersebut diberi judul yang berbeda yakni The World of the Married. Drama tersebut memang mengisahkan perselingkuhan yang terjadi dalam pernikahan Ji Sun-woo (Kim Hee-ae) dan Lee Tae-Oh (Park Hae-joon).
Namun, mereka juga dikelilingi beberapa pasangan suami-istri lainnya yang ternyata menyimpan misteri dan rahasia, seperti pasangan Ko Ye-rim (Park Sun-young) dan Son Je-hyuk (Kim Young-min), serta pasangan Uhm Hyo-jung (Kim Sun-kyung) dan Yeo Byeong-kyu (Lee Kyoung-young).
Tak hanya itu, sutradara Mo bersama penulis Joo Hyun juga ingin menggambarkan kondisi pernikahan yang sesungguhnya tanpa batasan sama sekali di episode-episode awal. Sehingga, enam episode awal The World of the Married akan berating R atau khusus dewasa.
“Rating R bukan karena mengandung adegan seks atau kekerasan tapi karena terlalu nyata. Kehidupan pernikahan yang dilakoni para aktor terlalu realistis sehingga beberapa adegan tampak lebih menegangkan, suram dan sensasional,” kata Sutradara Mo seperti dilansir Korea Herald.
“Kami memutuskan untuk tidak membatasi diri sampai episode enam dengan menunjukkan emosi yang sebenarnya,” ucap sutradara drama Misty dan Dream High 2 ini.
Gambaran realistis tersebut menarik perhatian penonton. Episode pertama The World of the Married langsung mendapatkan rating 6,3 persen dan mencetak sejarah baru premiere di saluran televisi jTBC.
Episode kedua drama tersebut juga mencapai rating rata-rata 10 persen di seluruh kawasan Korea Selatan, berdasarkan Nielsen Korea.
The World of the Married tayang setiap Jumat dan Sabtu sejak 27 Maret.